March 6, 2018

InfoJadi - Jokowi Pamer Ekonomi RI Tembus US$ 1 T di Depan Ribuan Pengusaha


InfoJadi
 - Presiden Joko Widodo (Jokowi) hadir dalam Rapimnas Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi). Dalam sambutannya di depan sekitar 2.000 pengusaha muda, Jokowi menjelaskan Indonesia kini masuk dalam trillion dollar club.

Artinya, Indonesia berada dalam deretan negara dengan PDB tembus US$ 1 triliun dolar.

"Ada 16 negara yang memiliki PDB US$ 1 triliun per tahun, ini yang sering lupa. Sering saya sampaikan ke menteri dan dubes, jangan sampai sudah masuk kita tetap mendapatkan bantuan, sudah saatnya Indonesia yang membantu negara lain," ujar Jokowi dalam acara Hipmi di Hotel Novotel, Tangerang, Rabu (7/3/2018).

Selain itu, Jokowi juga memaparkan pengakuan tiga lembaga rating terhadap kelayakan investasi di Indonesia alias investment grade.

"Saya ingin sampaikan informasi, pertama, Indonesia mendapat pengakuan internasional, mendapat pengakuan reformasi yang sudah dilakukan. Sejak 20 tahun, sekarang mendapatkan layak investment dari 3 lembaga internasional, ini sebuah kepercayaan, ini sangat diperlukan, dari Moodys, Fitch, dan S&P," kata Jokowi.

Tak lupa Jokowi memaparkan peringkat ease of doing business alias kemudahan usaha juga terus meningkat menurut laporan World Bank. Di 2014 posisi Indonesia 120, dan terus meningkat beberapa tahun, hingga sekarang di posisi 72.

Selanjutnya, Jokowi menargetkan peringkat kemudahan usaha bisa melonjak lagi ke posisi 50.
"2014 kita berada di 120, sekarang kita meloncat ke peringkat 72, naik 48 posisi, tetapi saya minta ke Pak Menko tahun ini berada di peringkat di bawah 50 dalam kemudahan berusaha," kata Jokowi.

Sidang Dewan Pleno II dan Rapimnas HIPMI kali ini memiliki tema Redistribusi Ekonomi dan Peran Pengusaha Muda dalam Memperkokoh Daya Saing Bangsa. Di mana, akan membahas agenda-agenda dan konsolidasi internal organisasi serta perkembangan dan isu-isu strategis perekonomian nasional terkini.

Jangan Lupa Baca Juga : Selamat! Bos Amazon Resmi Menjadi Orang Terkaya di Dunia

"Di sebelah belakang juga masih ada peserta kurang lebih 2.000 untuk acara Hipmi goes to school, ini gagasan Ketum Bahlil agar virus wirausaha bisa ditularkan kepada anak-anak sekolah," jelas Ketua Panitia Rapimnas Hipmi, Ajib Hamdani

Adapun, Sidang Dewan Pleno II dan Rapimnas akan berlangsung 6-9 Maret 2018. Turut mendampingi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution, Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita, Menteri Pendidikan Muhadjir Efendi, Sekertaris Kabinet Pramono Anung, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, Jaksa Agung M Prasetyo, Ketua DPR Bambang Soesatyo, Ketua DPD Osman Sapta.

Sumber : Berita News || Detik.com