September 2, 2016

INFOJADI | Waktu Tepat Mengkonsumsi Buah

InfoJadi - Mengkonsumsi buah merupakan hal yang terbaik bagi kesehatan tubuh kita. Kandungan gula yang berasa pada buah lebih baik dibandingkan kandungan gula olahan yang memiliki kadar gula berlebih. 



Banyak orang mengatakan lebih baik memakan buah setelah makan. Ada pula yang berasumsi makan buah paling baik sebelum makan. Maka ini akan kami sajikan kapan waktu yang tepat untuk anda menyantap buah.

Menurut laman Boldsky, tubuh akan menyerap nutrisi dari buah, apabila dimakan pada waktu tertentu. Simak tips berikut jika anda ingin menyantap buah pada waktu yang tepat.

1. Pagi hari 
Waktu yang tepat untuk mengonsumsi di pagi hari adalah waktu terbaik. Pagi hari sebaiknya meminum segelas air terlebih dahulu sebelum mengonsumsi buah-buahan. Makan buah di pagi hari membantu detoksifikasi sistem tubuh dengan baik.

2. Sore hari
Jika anda tak sempat mengonsumsi buah pada pagi hari, cobalah untuk makan buah di sore hari.

3. 30 menit sebelum makan
Mengonsumsi buah 30 menit sebelum makan akan membantu tubuh menyerap nutrisi lebih baik. Anda juga dapat mengkonsumsi satu jam sebelum makan agar tubuh lebih berenergi dan kulit juga mendapatkan nutrisi baik dari buah.

4. 30 menit sebelum olahraga
Waktu ini juga menjadi waktu yang tepat untuk konsumsi buah karena dapat memberikan energi pada tubuh sebelum energi kita terkuras habis.